Selasa, 13 Januari 2015

“"ANDREW JACKSON” (1767 – 1832) PRESIDEN AMERIKA SERIKAT KETUJUH




Andrew Jackson 1767-1832 ( Foto: SP )


ANDREW JACKSON (1767 – 1832)
 “Tidak ada kejahatan yang penting dalam pemerintahan. Kejahatan-kejahatan yang ada hanyalah dalam penyelewengan-penyelewengan.  Apabila hal itu dibatasi dengan perlindungan-perlindungan yang seimbang, dan seperti Tuhan menurunkan hujan, menyirami bukit dan lembah secara merata, sikaya dan simiskin, maka ia akan menjadi rahmat yang tak ternilai harganya.”
—Veto terhadap UU pembaruan Bsnk tahun 1832.—

Diahirkan :
Di Waxhaw, South Carolina, 15 Maret  1767

Pendidikan :
Belajar sendiri / oto didak

Kawin :
Dengan Rachel Donelson Robards, 1791

Karier :
     Utusan dalam Revolusi, 1780 – 1781
     Ahli Hukum, 1787 
     Anggota Kongres, 1796 – 1797
     Senator Amerika Serikat, 1797 – 1798
     Hakim Pengadilan Tinggi Tenessee 1798 – 1804  
     Jendral Mayor dalam Perang, 1812
     KOMANDAN Angkatan Perang dalam PerangSeminole, 1817 – 1818
     Gubernur Teritorial Florida,  1821
     Senator A.S. 1829 – 1837  

Meninggal :
Di Hermitage, Nashville, Tennessee, 8 Juni 1845

KITA SEMUA WAYANG - Selasa, 13 Januari 2015 - Andrew Jackson merupakan orang pertama dari kalangan rakyat yang menjadi Presiden.  Pemilihannya dalam tahun 1828 tercatat dalam sejarah Amerika Serikat sebagai pemisah yang besar antara pemerintahan kaumningrat yang terdiri atas orang-orang kaya dan bangsawan, seperti diterangkan Hamilton dan pemerintahan oleh pemimpin-pemimpin yang dipilih dari rakyat dan memperkenalkan diri mereka bersama rakyat.  Di bawah Jackson, prinsip-prinsip demokrasi ajaran Jefferson menjelma menjadi suatu kenyataan politik nyata.  Tetapi Jackson harus mendamaikan dasar-dasar persamaan politik dengan persoalan-persoalan ekonomi dari suatu ekonomi industri yang sedang berkembang di dalam negeri yang sedang tumbuh.  Pemilihannya, seperti pemilihan Jefferson, menandai suatu revolusi dalam demokrasi Amerika.

Sebagai seorang anak dari daerah perbatasan sebelah Barat, Jackson adalah seorang yang keras, laksana dinding balok tempat kelahirannya.  Sejak waktu itu, pada usia 14 tahun, ketika dia bertempur dalam revolisi, penghidupannya sebagian besar merupakan salah satu dari perjuangan itu.  Di daerah perbatasan dia belajar hukum, dan lambat laun terjun ke dalam gelanggang politik daerah Tennessee, mewakili negara bagian baru dalam Kongres sebelum dia menjadi hakim tinggi negara bagian.  Tetapi dia memperoleh nama tidak sebagai politikus, tetapi sebagai pahlawan tentara.  Dalam perang 1812 dia memimpin tentara Amerika Serikat yang mengepung dan mengalahkan Inggris di NewOrleans.

Berbadan tinggi dengan dengan pengaruhnya yang menonjol, Jackson mempunyai pengikut pribadi yang banyak dan tekun.  Dan kemenangannya yang menentukan terhadap John Quincy Adams tahun 1828 membantu meyakinkannya bahwa dia adalah kampiun rakyat.  Dengan mandat yang demikian itu dia melaksanakan kekuasaannya dengan teguh, dan kadang-kadang dengan tangan besi.  Dia menggunakan kekuasaan tertinggi Pemerintah Pusat ketika Karolina Selatan mencoba-coba menghilangkan UU Tarif.  Dalam tindakannya yang paling dramatis, dia dengan berani memveto penetapan kembali hak Bank of the United State, Bank setengah swasta yang sangat berkuasa, yang mengancam pemerintahan.  Jackson mengumumkan bahwa pemerintah tidak boleh “membiarkan yang kaya tambah kaya dan yang kuat semakin lebih berkuasa” atas pengorbanan masyarakat banyak.

Tokoh yang terpilih oleh mayoritas yang besar dan diambil dari rakyat biasa membuktikan 30 tahun sebelum Lincoln bahwa demokrasi Amerika dapat membangun pemerintahan tidak hanya dari dan untuk rakyat, tetapi juga oleh rakyat.  Di bawah pemerintahan Andrew Jacson tahun, 1829 penduduk Amerika Serikat berjumlah — 12,565,145 jiwa dan pada tahun, 1837 berjumlah 15,843,452 jiwa.   

Pustaka:
Vincent Wilson Jr. 1982. “The Book Of The Presidents”
 “Presiden-Presiden Amerika Serikat”
Alih Bahasa oleh Drs. Abdullah Amry
Penerbit Mutiara Jakarta – Cetakan kedua 1982

selasa, 13 Januari 2015 – 21:05 WIB
Slamet Priyadi di Pangarakan, Bogor

Tidak ada komentar:

Posting Komentar